Blockchain dikenal sebagai sistem teknologi untuk merekam data digital secara digital dan memilki banyak manfaat lain. Salah satunya, dengan penggunaan teknologi ini secara luas mampu mengakomodasi berbagai bidang.
Pada umumnya, memang semua industri baik finansial maupun non finansial dapat menggunakan dan mengaplikasikan teknologi ini untuk merekam semua data dalam sebuah sistem yang aman bahkan dapat menyimpan data yang sama dalam banyak server sekaligus.
Chairman Asosiasi Blockchain Indonesia (ABI), Oscar Darmawan mengatakan bahwa ada satu lagi keunggulan dari teknologi blockchain ini.
Oscar menambahkan, sampai sekarang teknologi ini masih belum bisa di-hack karena memang benar-benar strong. Jika ada salah satu server yang kena hack, server lain akan menganggap server itu tidak valid, karena saling memverifikasi.
Kata Oscar, teknologi ini juga bisa dimanfaatkan untuk berbagai hal, seperti misalnya pembuatan akte tanah, faktur pajak, surat kelahiran, dan ijazah pendidikan di Indonesia.
Bahkan, Oscar mengatakan jika pemilu di Indonesia diterapkan dengan menggunakan teknologi ini, nampaknya tidak akan ada multiple voter (pemilih ganda). Hasil pemungutan suara (voting) juga bisa terlihat transparan dan tidak bisa dimodifikasi.
Namun untuk pemilu 2019 nanti, Oscar mengatakan bahwa teknologi ini nampaknya masih belum dapat digunakan karena sempitnya waktu persiapan untuk penerapannya. Namun, dirinya tidak menutup kemungkinan jika teknologi ini suatu saat digunakan untuk pemilu di Indonesia.
Meski pun begitu, hal tersebut tidak menyurutkan semangat dari ABI terkait dengan perkembangan teknologi ini di Indonesia.
sumber: https://www.duniafintech.com/blockchain-untuk-pemilu-indonesia/